Skip to main content

Posts

Showing posts with the label Komunikasi Publik

REVOLUSI SENYAP : Membentuk dan Mematangkan Karakter Pribadi

Membentuk dan mematangkankarakter pribadi, REVOLUSI SENYAP Ditengah Circle Negatif Hidup manusia bergerak oleh karena fakta akan kebanyakan dari kita sendiri yang tidak kita pahami. Fakta ini adalah apa yang saya definisikan siapa teman kita? siapa orang-orang disekitar kita? dan langkah apa yang kita pilih untuk tetap terus bersama mereka? Tanpa kita sadari, circle pertemanan tiap orang akan mempengaruhi tiap langkah hidup yang tak semuanya adalah langkah baik. Dan butuh perjuangan keras untuk memilih dan memilah siapa yang layak berada di sekitar kita. Terkadang, kita harus mengambil sikap ekstrim untuk menentukan langkah yaitu dengan revolusi senyap. Apa itu revolusi senya? Pengalaman hidup membawa saya membuat definisi sendiri tentang kata kata ini. Revolusi sudah menjadi bagian yang tak dapat di hindari dalam peradaban umat manusia. Karena revolusi merupakan keniscayaan akan peristiwa telah terjadi yang kedatangan dan kehadirannya tak dapat diprediksi siapapun. Ia bisa hadir

Hasilkan Progres Nikmati Proses

Hasilkan progres, nikmati proses Jalani Proses, Jangan Protes Adakalanya, kehidupan adalah bukan tentang benar atau salah. Tapi soal tepat atau tidak tepat. Kehidupan membawa tiap orang dalam pilihan untuk memutuskan sesuatu dalam perjalanan hidupnya. Keputusan benar atau salah selalu menjadi perdebatan dalam diri, padahal tepat atau tidaknya sebuah keputusan yang menjadi tolok ukur sebuah langkah hidup kedepan. Hari berganti hari, proses kehidupan akan selalu berjalan beriringan dengan langkah keputusan tiap orang. Terkadang keputusan hidup tidak selalu sama dengan kenyataan, hal mana ekspektasi tak sesuai dengan harapan. Proses ini seringlah melahirkan rasa protes dalam diri, entah pada akhirnya apakah tiap orang dapat menerimanya. Dalam hidup, akan sulit membedakan kecewa dan bahagia. Karena pada hakikatnya, dua hal ini memiliki maksud yang positif apabila dapat dipahami. Manusia terkadang lambat memahami sehingga tak menyadari bahwa tidak semua hal dalam hidup yang tak sesuai harap

SISTEM DEMOKRASI INDONESIA : DEMOKRASI PANCASILA

Sistem Demokrasi Indonesia Pada dasarnya, demokrasi itu memberi kesempatan atas perubahan agar dapat menjawab persoalan ditengah masyarakat dari masa ke masa. Munculnya budaya demokrasi adalah satu dari penerapan nilai demokrasi dengan jaminan bahwa penerapan perubahan pada demokrasi ditujukan untuk mewujudkan negara yang demokratis. Sistem Demokrasi Pancasila Indonesia Indonesia telah menjalani beberapa kali perubahan demokrasi yang disebabkan oleh beberapa alasan. Diantaranya tentu saja dikarenakan terlalu banyak kekurangan pada sistem demokrasi Indonesia sebelumnya. Sehingga muncul kesadaran memperbaiki dengan beralih ke sistem demokrasi saat ini. Indonesia telah mengalami setidaknya 3 (tiga) kali perubahan sistem demokrasi, yaitu Demokrasi Liberal kurun tahun 1945-1959, Demokrasi Terpimpin antara tahun 1959-1965 dan Demokrasi Pancasila (1965 - sekarang). Demokrasi Liberal, Indonesia menghadapi situasi mempertahankan kemerdekaan dimana kabinet jatuh bangun dalam menjalankan pemerint

G20 : Forum Group Of Twenty

G20 : Presidensi G20 di Indonesia Tahun 2022 sumber foto : antaranews.com Group of Twenty atau G20 merupakan forum kerja sama multilateral dimana beranggotakan negara-negara dengan perekonomian besar terdiri dari 19 negara dan 1 (satu) kawasan, yaitu Australia, Argentina, Kanada, Brasil, RRC, India, Jerman, Prancis, Italia, Indonesia, Jepang, Korea Selatan, Arab Saudi, Meksiko, Rusia, Afrika Selatan, Ingris, Turki, Amerika Serikat dan Uni Eropa. G20 lahir pada tahun 1999, yang mana merupakan respon atas krisis ekonomi yang melanda dunia tahun 1997-1998. Dengan tujuan memastikan dan menciptakan pertumbuhan ekonomi dunia yang berkesinambungan dan kuat serta keluarnya dunia dari krisis itu sendiri. Forum G20 berfokus pada koordinasi kebijakan ekonomi dan pembangunan yang mempresentasikan kekuatan ekonomi dunia dan politik dimana komposisi anggota mencakup 80% dunia, 75% ekspor dunia dan 60% atas populasi dunia. Hal ini menunjukkan pentingnya forum G20 dalam menentukan arah kebija

KOMUNIKASI POLITIK

Menelaah dan Memahami Komunikasi Politik Dalam Pemilihan Umum Komponen-komponen komunikasi politik (sumber foto : dictio.id) Komunikasi bukan hanya merupakan proses tukar menukar pikiran dan pendapat saja, tetapi juga merupakan suatu kegiatan/usaha seseorang untuk merubah pendapat, perilaku dan sikap orang lain. Komunikasi dapat diartikan juga bahwa, komunikasi itu merupakan suatu proses penyampaian maksud dan tujuan agar dapat dimengerti dengan tujuan merubah sikap dan tingkah laku. Membahas tentang komunikasi politik, menjadi suatu hal yang menarik perhatian. Bukan hanya oleh para elit-elit intelek sarjana komunikasi tetapi juga oleh para politikus dan kaum awam sekalipun. Dibawah ini disajikan artikel mengenai komunikasi politik, baik pandangan pribadi serta refrensi dan pandangan para ahli yang diambil dari berbagai sumber. Komunikasi Politik Dalam Kajian Ahli Komunikasi adalah penyebaran, atau juga yang berkaitan dengan fungsi suatu sistem politik (Mulyana, 2007,29) . Hal ini menj

Kredibilitas Berita

Membangun Integritas Berita dan Informasi Kredibilitas Berita Kehadiran media saat ini, baik media online ataupun media konvensional (majalah, surat kabar, tv, radio) telah memberikan banyak ragam informasi. Bahkan, saat ini masyarakat seolah hidup dalam sesaknya berita-berita dan informasi. Sehingga, kita sebagai masyarakat hidup bagaikan masyarakat komunikasi massa. Kehidupan masyarakat komunikasi massa sulit dilepaskan dari media massa, dimana mencari informasi terupdate, mencari hiburan, mencari bahan untuk penelitian, menjual dan membeli barang dan bahkan mencari jodohpun tak jarang dipertemukan dalam jejaring media. Hal ini tak lepas dari kehidupan masyarakat yang terdapat fasilitas dan sarana komunikasi yang menjadi sumber utama untuk mencari hiburan dan informasi. Kondisi diatas seolah membuat dan memaksa media massa untuk berlomba-lomba menyajikan ragam informasi serta berita dengan cepat dikarenakan tuntutan jaman agar memberikan informasi kepada khalayak umum atau ma